Terjebak Kesibukan di Surabaya

hokeh... akhirnya bisa nulis di sini lagi (cailaaahhh... kayak ga pernah online ajah :p) abis memang sibuk minggu ini.. benar-benar melelahkan.. hufft.. --"

Sabtu (16 Januari 2010) aku latihan Ju jitsu, seperti biasa, dijemput Rio. mungkin mulai saat ini aku akan bergantung pada Rio untuk bisa latihan di kampus C. maaf yah Rio, merepotkanmu selalu... >.< dulu Ian yang aku repotin, sekarang Rio deh... hontou ni gomennasai... m(_ _)m

Rio datang tepat waktu, tapi dia meminta maaf karena mengira dia terlambat. padahal aku sendiri baru keluar kamar. rupanya dia bangun kesiangan, makanya dia kira terlambat menjemputku. halah.. engga apa-apa kok Rio... aku juga baru kelar mandi xp

akhirnya kami berangkat dengan motornya. tapi naasnya, sampai di dekat Galaxy Mal bensinnya habis. sepertinya aku membawa kesialan xp Rio mendorong motornya cepat sekali, semenatara aku dengan wajah bodoh mengikutinya dari belakang.

untung saja tak jauh dari situ ada penjual bensin eceran. kami bisa kembali melanjutkan perjalanan.

sampai di depan SC lama, sudah banyak yang berkumpul. Mas Dhimas dan Hafidz sepertinya berlatih kendo, soalnya Mas Dhimas membawa patahan tongkat sapu dan berpose seolah menyerang Hafidz.
wah, berarti benar kata Rezar, di Ju jitsu akan diajarkan kendo. asyiiikkk...!!! mudah-mudahan benar bakal diajarin!

karena sudah lama tidak latihan, aku lupa gerakannya. sebelumnya mas Dhimas sudah mewanti-wanti aagr aku sering latihan, terutama latihan pernafasan. aku mau saja sih.. tapi malas. apalagi kalau di asrama, aku pasti dianggap sinting berlatih seperti itu. konyol kan? makanya aku tidak pernah latihan selain di tempat latihan. pffft... seandainya ada sasana yang bisa dipakai latihan setiap hari, mungkin aku akan lebih rajin latihan. dari pada bengong ga jelas di kamar.

kami berganti pakaian. biasanya yang cewe ganti di musholla. tapi karena dikunci, kami ganti di kamar mandi yang ancur dan bau pesing itu. duh, betapa tidak enaknya... terbawa bad mood, aku menjatuhkan tasku, yang di dalamnya ada hp Rezar. goblok memang, hp itu kini mati! ga mau hidup lagi! hua... masa aku harus keluar uang lagi untuk servis? uang sih ada, kalau untuk servis kerusakan kecil. lha, kalau rusaknya parah? habis nanti tabunganku. mana belum bayar asrama lagi... pikiranku sudah macam-macam. tapi aku berusaha memperbaiki sendiri. aku lepas batere dan SIM Cardku, lalu kupasang lagi. ternyata bisa hidup! fiuh... alhamdulillah...

setelah pemanasan dan tradisi, mas Alvin menyuruh kami lari keliling sekitar kampus C. what??? haduh.. aku paling sebal disuruh lari. inilah salah satu olahraga yang tidak aku sukai. habisnya nafasku selalu tidak kuat kalau lari. makanya males... pffftt.... X( tapi masa mau membantah kata pelatih? akhirnya kami lari juga, dan entah mengapa aku berada di urutan depan. hyaa... nafasku... rasanya paru-paru dan jantungku berlomba siapa yang paling cepat meledak duluan. Oh my... mana rutenya jauh lagi! (menurutku loh..) toh, aku sampai juga di pelataran AUP. paling depan malah.

aku duduk selonjoran kaki, begitu juga yang lain. aku lihat Bim-bim tiduran, aku juga ikut tiduran. perutku sakit, rasanya seperti mau haid. eh? jangan-jangan....

firasatku ga enak. masa iya aku "dapet" sekarang? haduh, aku ga pernah ngitung tanggalnya sih... mana ga ada persiapan lagi.. baka! aku cerita pada Syifa, dan menanyakan adakah di antara jujitsan cewe ini yang membawa pembalut? apes, ga ada! akhirnya aku diantar Syifa kembali ke SC lama untuk meminta pembalut dan obat pereda nyeri pada KSR. aku minta izin pada pelatih dengan alasan pusing dan mau ambil obat.

sampai di sana, kami baru sadar: lupa bawa kunci sekretariat! hyaa... aku tidak bisa mengambil tasku donk... hah.. masa kembali lagi ke sana? akhirnya kami meminta pembalut dan obat dulu, dari pada benar aku "dapet" dan tidak memakai pembalut.. masa mau berkeliaran dengan celana putih yang ternoda merah?? huaaa...!!! jangan sampe deh... naudzubillah...

aku ke kamar mandi. tuh kan, bener! haduh.. untung belum banyak. tapi kepalaku mulai pusing dan perutku kram. mau minum obat, ga ada air... terpaksa kembali ke halaman AUP tempat anak-anak latihan, meminta kunci. aku juga minta izin pada pelatih agar diperbolehkan pulang. untung boleh. waktu mas Firman memberi kunci, dia bilang agar aku kembali lagi mengembalikan kunci itu padanya. ha? waduh mas... masa ga kasihan padaku yang sakit begini? tapi aku tak berani membantah ketua. ya dengan sedikit ngedumel aku kembali ke SC dan berjanji akan segera mengembalikan. aku pamit pada Rio, tapi lupa berterima kasih karena sudah mengantarku latihan.

di SC, aku ganti pakaian dan bergegas kembali ke AUP. tapi di tengah jalan, aku berpikir: aku sudah mengunci sekretariat apa belum yah? seingatku sih sudah, tapi kurang yakin. khawatir kenapa-kenapa, aku kembali dan mendapati sekretariat sudah dikunci. aku mengutuk diriku sendiri. aku lihat sudah jam 10. wah, ga bisa ikut rapat di sekretariat DLM kayaknya... aku sms koordinator panitia MUSMA dan mengatakan aku tidak bisa ikut karena sakit, sambil jalan ke AUP.

hampir sampai di AUP, aku melihat angkot T2. tapi aku tidak bisa berbuat apa-apa karena aku harus mengembalikan kunci dulu ke mas Firman. aku mengomel dalam hati. setelah mengembalikan kunci, aku jalan ke luar kampus C dan mencegat angkot T2 lainnya.

itulah kisah hari Sabtu. esoknya, hari Minggu (17 Januati 2010), Amel pindah ke kost dekat Fakultas Hukum. dia sudah tidak betah di asrama lagi. sebelum dia pergi, dia melunasi hutang pulsanya padaku. aku sendirian di kamar mulai saat itu.

Senin kemarin (18 Januari 2010), aku menjadi panitia untuk MUSMA yang diselenggarkan DLM. aku bangun kesiangan dan datang terlambat. tapi koordinatornya ga marah. aku bersama Azizah, anak BMU juga, menjaga presensi. anak BMU yang datang cuma 3, yaitu kami berdua dan Sinyo. Sinyo, sejak briefing di sekretariat BEM, memanggilku dengan nama "Karina". aku tidak tahu mengapa dia memanggilku begitu, aku biarkan dia begitu sampai beberapa saat sampai akhirnya aku jelaskan namaku "Nicha", bukan "Karina". mungkin nama teman atau pacarnya? entah. tapi anak itu lucu juga =3

acara ini semacam musyawarah, pembacaan LPJ BEM 2009 yang akan berganti kepemimpinan, dan pembentukan BEM baru. begitulah kira-kira. benar-benar membosankan. aku pikir acara akan selesai jam 12. tapi ternyata sampai sore! kepalaku pusing lagi... aku izin pulang jam setengah 2.

sampai di asrama aku tepar. tertidur sampai jam 4 kurang. aku lihat sms dari mbak Cila dari VISION, lembaga yang memberiku job mengajar Olivia itu loh... aku bangkit dan buru-buru mandi. aku menemuinya di depan bank Mandiri. rupanya dia sudah menungguku dari tadi. aku tidak enak jadinya. pertemuan itu jadi canggung. mbak Cila memberikan honorku dalam amplop kecil. aku jadi tambah salah tingkah jadinya, begitu juga dengannya. akhirnya kami berpisah. ketika aku membalik badan, aku bertemu Hana. huaaa!! akhirnya bertemu dengan Hana!! aku mengajaknya main keluar, sambil merengek-rengek seperti anak kecil. kamipun pergi ke Delta.

di sana kami window shopping, melihat-lihat baju di berbagai toko. ada sih baju yang aku taksir, kerah tinggi dengan aksen renda dan pita, ala Victorian gitu lah. keren! sayang tanpa lengan. sebenarnya aku bisa saja membeli baju itu. tapi karena tanpa lengan, aku jadi urung beli. aku inginnya lengan panjang, supaya kelihatan elegan. ada juga baju terusan dengan bolero dengan aksen kerut. lucu juga. tapi mahal ah... ya, kapan-kapan saja aku belinya. atau mungkin lebih baik aku jahit di tukang jahit dengan desain dariku saja yah? selama ini aku kalau beli baju, sering tidak cocoknya. ga ada yan sesuai seleraku. apa memang seleraku yang aneh ya? ehhe... ya, yang jelas aku harus menabung kalau ingin punya baju baru.

Hana melihat-lihat sepatu, sementara aku membeli sepatu. puas melihat-lihat, kami turun. di Perfume Shop, kami mampir. aku penasaran dengan Anna Sui's Dream dan Lempicka. sayangnya tidak ada di toko itu. aku penasaraaaaan banget, sejak aku tahu dari Rozen Maiden. nama artificial spiritnya Suiseiseki diambil dari nama parfum itu, yaitu Sui's Dream (tapi di manga online, diterjemahkan jadi "Sweet Dream") dan milik Souseiseki bernama Lempicka. lucu kan??? seandainya punya.. dulu mbak Voka memang pernah menawarkan parfum padaku. di daftarnya ada Anna Sui's Dream, tapi ga ada Lempicka. harganya 70 ribu. lumayan lah.. tapi aku masih mikir karena harganya mahal bagiku.

di Perfume Shop, kami ditawari berbagai macam eau de toilette dan eau de perfume. SPBnya lumayan, dan ramah. dia menanyakan aku suka aroma apa. aku jawab aroma floral yang manis. tanpa diminta, kami ditawari berbagai macam, mungkin ada yang cocok dengan seleraku. aku sih hanya sekedar menikmati testernya saja, tapi tak ada yang cocok. apalagi harganya mahal. ada juga yang mirip wanginya Jeniffer Lopez Still milik Amel, lumayan sih menurutku. kami membicarakan JLo Still itu, yang kata sang SPB seharga 800 ribu. aku kaget, Amel membelinya seharga 70 ribu. ternyata itu palsu yah... setelah bosan, aku mengajak Hana keluar.

di luar, Hana menegurku. kenapa aku sok ngotot begitu coba? pake acara bilang JLo Still harganya 70 ribu pula. lah, kan aku ga tau. Amel bilangnya segitu kok. dan bagiku bukan masalah sih apa yang aku lakukan di toko tadi. toh, bukan aku yang minta, tapi si SPB itu yang menawari kami mencicipi aroma-aroma itu. kalaupun ada yang aku minta, cuma wewangian lavender saja. tapi aku memutuskan untuk tidak membahasnya lebih lanjut, dari pada aku kebawa bad mood dan jadi marah-marah.

aku pulang, pintu asrama dikunci. halo?? masih jam 8 malam! aku tidak habis pikir deh.. aku lewat belakang dan bertemu bu Nur. bu Nur mengiyakan dia telah mengunci pintunya. aku tak banyak komentar, ke kamar untuk mengambil baju-baju Hana yang pernah dia titipkan padaku, ke bank Mandiri, dan membayar uang asrama. dengan kepala berat, aku tidur.

hari ini, seharusnya aku bisa pulang ke Mojokerto. tapi rupanya Surabaya begitu mencintaiku sehingga aku tidak diperbolehkannya pulang. malam ini aku harus latihan Jujitsu lagi!!! sebenarnya bisa saja sih bolos.. tapi sebentar lagi, tepatnya Sabtu minggu ini, akan ada kenaikan sabuk. aku lupa gerakannya, dan takut kalau nanti diuji malah tidak bisa. malu-maluin kan? makanya aku putuskan untuk tidak pulang dulu dan ikut latihan, dalam rangka me-refresh kembali ingatanku. semoga nanti pas ujian aku bisa melakukannya dengan baik. amin....

aku ingin cepat pulang.... ga sabar liat hp baruku.. T^T

2 komentar:

Lacus CC Hapsari mengatakan...

http://lacus-cc-hapsari.blogspot.com/2008/09/baragoku-otome.html

Iy makasih...

Wah aq g tw tuh..
Ini juga aq baru buat backgroundny...
Mungkin walpaperny sma kali...
Aq kan ngambilny dari clyne faction..

Lacus CC Hapsari mengatakan...

GAk papa kok...
Lagian aq ganti ELISA kan sekarang dy lagi ngeluar_In album baru..

Yupz sama2..

Btw blog kamu bahasany berat juga yah...
kamu bener2 suka nulis y...
Klo aq males soalny nulis panjang2..

 

Design in CSS by TemplateWorld and sponsored by SmashingMagazine
Blogger Template created by Deluxe Templates